Membaca akun twitter @PPATK hari Selasa (8/2/11), diketahui data per Januari 2011, PPATK menerima 67.607 Laporan Transaksi Keuangan Mencurigakan yang berasal dari 153 bank dan 185 non-bank serta menerima 8.698.678 Laporan Transaksi Keuangan Tunai. Kemudian PPATK telah menyerahkan hasil analisisnya sebanyak 1.488 dari laporan tersebut kepada Penyidik yang sudah dikualifikasikan sebesar 40,5% berindikasi Tipikor, 28,6% berindikasi Penipuan, 3,3% berindikasi Narkotika, 3% berindikasi Penyuapan, dll. Data ini dikonfirmasi pula dengan isi Khutbah Jum’at yang disampaikan oleh Ketua PPATK, Yunus Husein, di Mesjid Agung Sunda Kelapa (11/2/11).